Menu Baru Web PWS Medan

Bergabunglah dengan Paguyuban Wargi Sunda versi FaceBook , dapatkan info PWS terbaru , Jangan lupa DOWNLOAD File berbentuk Powerpoint ( pps ) dari web ini , dan semuanya tentu saja Gratis untuk anggota dan pembaca setia Web PWS - Medan , Haturnuhun
Myspace tweaks at TweakYourPage.com

Senin, 28 Juli 2008

Penciptaan atau Penghancuran ?


"One of human's biggest power is free will to manage the potention of creation and destruction"

terjemahan:

"Salah satu kekuatan terbesar manusia adalah kehendak bebas untuk melakukan penciptaan ataupun penghancuran."
Interpretasi:

Baik disadari ataupun tidak, seorang manusia memiliki potensi kekuatan yang amat besar pada dirinya terkait dengan 'free will' untuk menciptakan ataupun menghancurkan sesuatu.

Pada contoh ekstrem, 'seorang' manusia dengan kondisi nalar dan rasionalisasi tertentu, dapat memutuskan untuk meledakkan bom yang demikian destruktif dan memberikan bencana besar bagi banyak manusia lain, dilain pihak, 'seorang' manusia bisa memutuskan untuk mendedikasikan hidupnya untuk sebuah penelitian untuk menemukan/menciptakan serum/vaksin yang dapat menolong jiwa banyak manusia di dunia.

Terlepas dari contoh ekstrem tersebut, banyak manusia hidup tanpa menyadari potensi tersebut, dimana kita tidak menyadari betapa kompeten-nya manusia dalam menciptakan sesuatu yang baik dan berguna bagi diri sendiri dan orang lain / masyarakat, dan lebih buruk lagi kita tanpa sadar melakukan proses destruktif terhadap hidup sendiri dengan berbagai pola hidup, emosi, sikap dan pola pikir yang destruktif seperti kecemasan, kekuatiran,rasa tidak percaya diri, penundaan, dan lain sebagainya.

Kini terserah pada Anda, sejauh mana Anda ingin dan akan memberdayakan potensi penciptaan yang telah Anda miliki untuk mencapai dan meningkatkan kesuksesan & keberhasilan diri Anda.

Tidak ada komentar: